Selasa, Oktober 07, 2008

Rupiah Makin Gawat

Irna Gustia - detikFinance




Jakarta
- Rupiah dalam kondisi darurat karena terus mengalami pelemahan. Pelaku pasar khawatir rupiah bisa tembus 10.000 per dolar AS jika tidak ada pertolongan serius dari Bank Indonesia.

Pada perdagangan valas pukul 07.55 WIB, Selasa (7/10/2008) rupiah ambruk ke level 9.795 per dolar AS dan ditransaksikan di kisaran 9.785-9.805 per dolar AS.

Posisi rupiah pada Selasa pagi ini memburuk dibanding penutupan Senin kemarin yang ada di level 9.585 per dolar AS. Rupiah pada Senin kemarin mengalami kemerosotan hingga 300 poin.

Pengamat valas Farial Anwar mengatakan tidak adanya ketegasan dari BI mengenai posisi nilai tukar rupiah membuat pelaku pasar terus berspekulasi.

"Selama ini BI hanya mengatakan yang penting adalah menjaga voltalitas tapi tidak disebutkan akan dijaga ke level berapa rupiah, ini yang membuat pasar makin berspekulasi," kata Farial, Selasa (7/10/2008).

Farial mengatakan seharusnya BI seperti bank sentral lain yang secara terbuka mengumumkan dana yang digelontorkan ke pasar sehingga pelaku pasar jadi tahu berapa level yang akan dijaga BI.

"BI juga harus mengawasi bank-bank yang terutama bank yang sering melakukan spekulasi dengan menempatkan orang-orangnya di bank tersebut untuk melihat apakah kegiatan dana di bank itu untuk spekulasi atau bukan," katanya.

Menurut Farial, pelemahan rupiah ini karena imbas dari krisis likuiditas global sehingga investor mencairkan dananya yang ada di SBI, saham, reksa dana atau obligasi.

Investor juga akan melihat apakah Bank Indonesia (BI) akan menaikkan suku bunga BI Rate dalam rapat dewan gubernur (RDG) Selasa ini. Jika BI Rate naik 0,25% dari posisi saat ini 9,25% menjadi 9,5%, investor diperkirakan akan memindahkan dananya dari pasar saham ke perbankan.

Sementara itu mata uang euro pada penutupan perdagangan Senin (6/10/2008) makin melemah terhadap dolar AS yang turun tajam di posisi 1,3523 dolar AS dibanding posisi sebelumnya 1,3781 dolar AS.

Euro melemah karena krisis di AS mulai menjalar ke benua Eropa yang telah membuat sejumlah perusahaan besar kesulitan likuiditas seperti Fortis.

Sementara itu dolar AS mengalami penurunan terhadap mata uang Jepang di posisi 101,87 yen dibanding Jumat pekan lalu 105,27 yen.(ir/ir)


Tidak ada komentar:

Template by : kendhin x-template.blogspot.com