Selasa, Agustus 12, 2008

J-Rocks Siap Rekaman di London

Yulia Dian - detikhot

Gambar
J-Rock (eby/hot)
Yogyakarta Setelah tahun lalu Nidji berangkat ke Prancis nonton the Police, kini giliran J-Rocks. Mereka akan menuju London rekaman di studio Abbey Road.

Kesempatan tersebut diraih Iman cs karena mereka terpilih sebagai musisi yang paling bisa menyuarakan tema Free Your Voice, Soundrenaline 2008. J-Rocks bersaing dengan 4 band lain yaitu Nidji, GIGI, Saint Loco dan Padi.

"Gila, nggak nyangka banget," ujar Anton sang gitaris kepada detikhot ditemui di Caesar Cafe, Ambarukmo Plaza, Yogyakarta, Senin (11/8/2008).

Di pentas Soundrenaline, Minggu (10/8/2008), di Peace Park, Prambanan, Yogyakarta, J-Rocks menyuguhkan pertunjukan yang luar biasa. Mereka memodifikasi batik agar sesuai dengan fesyen rockstar ala J-Rocks.

"Kami memang band fesyen, jadi pakai batik kenapa nggak. Buktinya batik juga cocok dipakai di atas panggung nggak cuma kondangan," canda Anton.

Di pentasnya, band yang telah menelurkan dua album itu juga membagikan jimbe mini kepada penonton. Menutup pertunjukan lagu 'Syukur' yang biasa dipakai saat mengheningkan cipta pun diputar.
(yla/kee)

1 komentar:

eqi mengatakan...

haiiiiiiiii j rock kpn manggung d surabaya?????????????????????????

Template by : kendhin x-template.blogspot.com