Selasa, September 30, 2008

Sebagian Negara Timteng Idul Fitri Hari Selasa, Sebagian Rabu

Arifin Asydhad - detikRamadan


Jakarta - Seperti di Arab Saudi, negara-negara di Timur Tengah (Timteng) lainnya juga menetapkan salat Idul Fitri pada hari ini, Selasa (30/9/2008). Namun, ada juga sebagian negara di Timteng yang ber-Idul Fitri pada Rabu (1/10/2008).

Seperti dikutip dari SPA Saudi, negara-negara yang telah menetapkan Idul Fitri jatuh pada 30 September 2008, antara lain Emirat Arab, Kuwait, Qatar, Bahrain, Yaman, Jordan, Palestina, Libanon, Irak, dan Libya. Di negara-negara ini, takbir dan tahmid telah berkumandang sejak Senin (29/9/2008) malam.

Negara-negara Timteng lainnya, seperti Mesir, Surya dan Tunis mengumumkan bahwa Idul Fitri 1 Syawal 1429 H jatuh pada hari Rabu, 1 Oktober 2008. Karena itu di negara-negara tersebut, hari ini masih diberlakukan puasa Ramadan terakhir.

Dari Qatar, Sukhyar Fahmi menginformasikan kepada detikcom bahwa masyarakat Indonesia di Qatar akan melaksanakan salat Id di lapangan dekat KBRI Doha, Qatar pada hari Selasa. Selama ini, Qatar selalu mengikuti pengumuman Idul Fitri dari Arab Saudi.

Sebelumnya Arab Saudi telah mengumumkan bahwa Idul Fitri jatuh pada Selasa, 30 September 2008. Takbir dan tahmid telah berkumandang di Masjidil Haram dan Masjid Nabawi, serta masjid-masjid lainnya malam tadi. Rencananya, dalam beberapa jam lagi, salat Id akan digelar di banyak tempat. Salat Idul Fitri di Masjidil Haram akan disiarkan secara langsung oleh tv setempat.

Terkait dengan Idul Fitri, Saudi Telcom memberikan diskon 50% untuk sambungan luar negeri ke seluruh dunia, baik dari kabin, telpon rumah, kartu perdana dan kartu isi ulang berlaku selama 3 hari sejak Selasa pagi hari.
(asy/asy)

Tidak ada komentar:

Template by : kendhin x-template.blogspot.com