Selasa, Desember 30, 2008

Demo di Mapolda, Kapolda Dituntut Mundur

PEKANBARU - Setelah melakukan long march, dua kelompok massa demonstran dengan tuntutan yang sama, akhirnya bergabung di Jalan Sudirman, depan Mapolda Riau. Para orator demonstran secara bergantian menyampaikan orasi. Intinya, mereka mendesak Brigjen Pol Hadiatmoko mundur dari jabatannya sebagai Kapolda Riau.

Massa berasal dari berbagai organisasi komponen mahasiswa, ormas dan LSM. Dalam orasi yang disampaikan, para demonstran memprotes keluarnya SP3 terhadap kasus illegal loging dan mengutuk penyerangan yang dilakukan Satbrimbob Polda Riau terhadap masyarakat petani di Desa Beringin, Bengkalis. "Itu pelanggaran HAM. Maka Kapolda harus mundur," teriak seorang demonstran dalam orasinya.

Hingga saat ini, pengunjuk rasa secara bergantian masih menyampaikan orasi. Mereka belum diterima oleh pihak Polda.(wyd)

Tidak ada komentar:

Template by : kendhin x-template.blogspot.com