Minggu, Februari 08, 2009

Pemkab Komit Bangun Infrastruktur

Warga Inhil Selatan Sampaikan Aspirasi

HARAPAN warga Inhil Selatan perihal infrastruktur fisik mendapat respon positif. Bupati Inhil, H Indra Muchlis Adanan SH di hadapan warga daerah itu menyatakan komit untuk memberikan perhatian kepada wilayah tersebut seperti juga wilayah Inhil lainnya.

Selama ini yang menjadi keluhan warga di wilayah itu adalah kurangnya sarana infrastruktur fisik seperti jalan raya, jembatan dan bangunan publik. Itu membuat warga daerah ini merasa tidak diperhatikan. Pasalnya dari tahun ke tahun persoalan isolasi daerah masih menjadi fenomena yang menghambat kemajuan warga di wilayah tersebut.

Dalam peninjauannya di daerah itu, Jumat (6/2) Indra Muchlis menegaskan, persoalan infrastruktur tersebut harus diutamakan. Oleh sebab itu, sejumlan program strategis, kata dia sudah dilaksanakan di daerah itu, bertujuan meningkatkan mobilitas dan perputaran ekonomi warga.

Pun begitu saat warga menyampaikan aspirasi perihal pemekaran Inhil Selatan. Indra Muchlis Adnan menyebut persoalan tersebut senantiasa dipandang positif. Apalagi tujuannya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Hanya saja ia menyarankan supaya agar perjuangan pemekaran itu dilakukan lewat mekanisme yang berlaku. Tidak menggunakan pola yang tidak semestinya.

‘’Kita senantiasa menyambut positif masalah pemekaran dan saya bukanlah pihak yang anti pemekaran. Namun demikian, kita semua harus selalu ingat, agar perjuangan itu harus melewati mekanisme yang berlaku. Apalagi pemekaran hanyalah berpisah secara administrasi,’’ kata Indra Muchlis.

Mekanisme dimaksud di antaranya harus ada rekomendasi layak mekar berdasarkan hasil kajian ilmiah tim ahli independen. Hasil kajian itu sangat menentukan layak tidaknya daerah untuk dimekarkan. Di samping itu, proses pemekaran tersebut pun masih harus melewati sejumlah tahapan lain.

Sebelumnya, baik Inhil Selatan maupun Inhil Utara sudah mendapatkan rekomendasi layak menjadi daerah otonom sendiri dari DPRD. Tahapan selanjutnya adalah kajian ilmiah oleh tim ahli independen yang memberikan rekomendasi kepada Pemkab Inhil untuk memberikan rekomendasi pula layak atau tidaknya dua daerah itu mekar.

Program Desa Mandiri yang dilaksanakan Pemkab Inhil saat ini termasuk pula salah satu upaya yang dilakukan agar desa di Inhil Selatan menjadi makin berdaya. Dengan sendirinya, saat seluruh infrastruktur yang diperlukan sudah kuat, daerah tersebut sudah siap pula untuk mekar dari induknya.(hen)

Tidak ada komentar:

Template by : kendhin x-template.blogspot.com